MENINGKATAN AKTIVITAS, MOTIVASI, DAN HASIL BELAJAR MENGGUNAKAN MODEL PNS PADA KELAS IVB SDN TELUK TIRAM 2 BANJARMASIN
Keywords:
Aktivitas, Motivasi, Hasil Belajar, Model PNSAbstract
Permasalahan penelitian ini adalah rendahnya aktivitas, motivasi, dan hasil belajar peserta didik kelas IVB SDN Teluk Tiram 2 Banjarmasin. Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan aktivitas pendidik dan menganalisis aktivitas motivasi, dan hasil belajar peserta didik. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis Penelitian Tindakan Kelas (PTK) terlaksana dalam tiga kali pertemuan dan subjek penelitian peserta didik kelas VIB SDN Teluk Tiram 2 Banjarmasin. Hasil penelitian menunjukkan bahwa aktivitas pendidik pada setiap pertemuan selalu meningkat, pada pertemuan 1 mendapatkan kriteria “Baik”, meningkat menjadi kriteria “Sangat Baik”. Aktivitas peserta didik mengalami peningkatan pada pertemuan 1 memperoleh “Sebagian Besar Aktif” dan meningkat pada pertemuan 3 menjadi kriteria “Seluruhnya Aktif”. Motivasi peserta didik pada pertemuaan 1 mencapai skor kriteria “Sebagian Kecil Tinggi” dan selalu mengalami peningkatan sehingga pertemuan 3 mencapai skor kategori “Seluruhnya Tinggi”. Ketuntasan klasikal hasil belajar kognitif peserta didik pada pertemuan 1 memperoleh 68,4% dan meningkat pada pertemuan 3 memperoleh 100%. Berdasarkan hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa model PNS dapat menignkatkan aktivitas, motivasi, dan hasil belajar peserta didik.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2023 DIKSEDA: Jurnal Pendidikan Sekolah Dasar
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.